Kamis, 18 Desember 2008

Extract data dari PAS bagian 2

Kalau sebelumnya kita mengekstrak satu table keseluruhan, bagaimana kalau kita butuh data dari 2 tabel (atau lebih)? Misalnya, kita ingin menampilkan data calon siswa (table T_calon_siswa) dengan menampilkan sekolah asalnya (dari table t_asal_sekolah). Oke, here we go

Langkah awalnya sama, tapi…saya kasih lagi dah, toh Cuma copy-paste ^_^. Untuk file image nya, sudah jadi satu dengan topic Extract data dari PAS 1

Untuk Excel 2003
  1. Buka Excel
  2. Klik Data – Import External Data – New Database Query
  3. Pilih pas_sma (cds.gif)
  4. OK maka akan muncul daftar table

Untuk Excel 2007
  1. Buka Excel
  2. Klik menu Data
  3. Klik From Other Resources pada ribbon (ext_source.gif)
  4. Klik From Microsoft Query (cds.gif)
  5. Pilih Pas_sma, OK maka akan muncul daftar table

Nah sekarang misalnya kita butuh No Pendaftarran, Nama Siswa, dan Asal sekolah maka langkahnya adalah;
  1. Pada daftar table klik tanda + (plus) di sebelah kiri t_calon_siswa. (expand.gif)
  2. Double klik NO_CALSIS
  3. Double klik NM_SISWA (col_select1.gif)
  4. Kemudian klik tanda + (plus) di sebelah kiri r_asal_sekolah.
  5. Double klik NM_SEKOLAH (col_select2.gif)
  6. Next
  7. Untuk filter, tentu saja Anda bisa untuk memilih siswa dari sekolah mana saja yang ditampilkan. Namun, saya lebih suka menggunakan filter milik Excel untuk menyaring data saya. Klik Next disini. (filter1.gif)
  8. Kemudian untuk Sorting, saya juga lebih memilih Sort berdasarkan NM_SEKOLAH, Next disini. (sort1.gif)
  9. Finish (query.gif)
  10. Kemudian Anda dapat menentukan dimana data hasil extract akan diletakkan, klik OK (import.gif)
  11. Bweres….^_^ (finish2.gif)

Screenshot images:
http://rapidshare.com/files/174495616/Extract1n2.zip.html

1 komentar:

  1. Wah, Sudah lama saya tunggu nih Pak, Terima kasih, tp belum bisa dicoba minggu2 ini, soalnya lagi entri nilai rapot.
    Selama saya menjalankan PAS ada beberapa pengalaman menarik.
    1.Muncul error 1329, ketika import nilai rapot, padahal format datanya sdh benar, referensinya jg sdh benar, saya penasaran, saya coba gunakan PHPMyadmin, sy import juga ke t_nilai_rapot_nilaid engan format kolom yg sesuai, tapi lagi2 saya mendapati error 1329. Akhirnya saya putuskan saya entri satu persatu.
    2. Pada saat saya import Jabatan pegawai, jumlah data gurunya membengkak dari 46 orang menjadi 95400 orang(dilihat dengan menu Cetak Laporan kepegawaian>>daftar guru), sedangkan pd saat import pangkat tdk terjadi
    3.Pada saat saya import Sekolah asal, Nama sekolahnya tdk sengaja mengadung tanda xx kurung buka dan kurung tutup, contoh: Smanxx(Luar Depok), Aplikasi Error setiap di buka data siswa, Saya sampai 2x install ulang, karena sy pikir programnya yg error.

    Terima kasih untuk pak Zee, yg telah banyak membantu secara online.

    BalasHapus

Mengenai Saya

Foto saya
Saya mendalami komputer dan apapun yang terkait dengannya. Mengenai PAS, suatu karya yang patut diapresiasi. Program komplit nan gratis. Banyak yang bilang PAS susah, saya bilang tidak susah kalo baca manual. Banyak yang bilang manualnya gak urut. Nah, ini...sekarang saya urutkan...masih bilang PAS susah? silahkan bagi dengan saya susah yang mana, kalo saya ndak bisa...ya emang susah hehehehe. Saat ini saya sedang berusaha bikin PAS onlen. Semoga bisa cepet jadi sambil belajar ^_^. Bagi yang baru dengan PAS, donlot aja semua. Training Online untuk PAS SMP dapat dilihat di http://pas-smp.blogspot.com Any Comment? Silahkan email zee.alfa@gmail.com